Pelayanan Digital Kelurahan bagi Pegawai Kelurahan Nyengseret Kota Bandung dan Wawasan Entrepreneurship di Era Digital

Penulis

  • Ratih Hendayani Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Telkom, Indonesia
  • Dwi Fitrizal Salim Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Telkom, Indonesia
  • Nora Amelda Rizal Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Telkom, Indonesia
  • Astrie Krisnawati Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Telkom, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54082/jamsi.1065

Kata Kunci:

Pelayanan Digital, Transformasi Digital, Wawasan Entrepreneurship

Abstrak

Tujuan dari pengabdian masyarakat ini untuk memberikan pemahaman kepada perangkat Kelurahan mengenai pengurusan surat dengan bantuan Teknologi Informasi Komunikasi, sehingga kinerja para perangkat Kelurahan akan semakin efisien dan efektif dalam melaksanakan tugas untuk melayani kebutuhan masyarakat dalam hal surat menyurat. Pelaksanaan pengabdian masyarakat dilakukan secara langsung di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University. Pelatihan kepada perangkat kelurahan akan memberikan pengetahuan dasar bagaimana cara memanfaatkan teknologi yang sederhana dan pelatihan peningkatan jiwa entrepreneurship, dan pemanfaatan media sosial untuk untuk penjualan UMKM.  Didukung dengan adanya teknologi Informasi yang telah menjadi kebutuhan penting masyarakat saat ini, dengan teknologi informasi akses informasi menjadi lebih mudah dan dapat menjangkau semua lapisan masyarakat. Selain itu, teknologi informasi akan memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam membantu meringankan pekerjaan atau tugas dengan bantuan perangkat lunak atau aplikasi. Potensi keberlanjutan program entrepreneurship adalah membantu ikut serta dalam membangun jiwa kewirausahan berbasis digital pada masyarakat sekitar kelurahan Nyengseret Kota Bandung. Hasil kegiatan ini adalah meningkatnya antusias dari para perangkat kelurahan untuk lebih mempelajari teknologi dalam pelayanan dan mendapatkan wawasan baru mengenai kewirausahaan bagi para UMKM yang ada dalam binaan kelurahaan Nyengseret dengan memanfaatkan teknologi atau dengan kata lain pemanfaatan digitalisasi dalam aspek pelayanan dan peningkatan layanan kewirausahaan UMKM binaan. Dan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini mendukung program SDGs Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi.

Referensi

Alfaridzi, I. F., Fikri, L. H., & Darmawan, I. (2023). Transisi Menuju Penerapan E-Government di Kota Bandung: Dalam Konteks Adaptabilitas Masyarakat Terhadap Pembuatan Perizinan Berusaha Berbasis Digital. Socius: Jurnal Penelitian Ilmu-Ilmu Sosial, 1(5).

Dahlan, M. (2017). Peran Pengabdian Pada Masyarakat Dalam Pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah (UMKM). Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. Vol. 1, No. 2, April 2017: 81 – 86, ISSN 1410 – 5675

Daspar, D., & Rismawati, R. (2023). Pembuatan Layanan Administrasi Desa Melalui Layanan Digital Whatsapp Bagi Warga Desa Harjamekar Kecamatan Cikarang Utara Kabupaten Bekasi. Abdimas Indonesian Journal, 3(1), 9-14.

Herpendi, H., Negeri, P., Laut, T., Mobile, S. W., & View, A. (2017). Sistem informasi desa di kecamatan takisung. Jurnal Sains Dan Informatika, 3(2), 76-82.

https://www.google.com/maps/place/Nyengseret

Kurnianingsih, I., Yugaswara, H., Suhaeri, W, & Rosini. (2020). PKM Smart Village Melalui Pengelolaan Perpustakaan Desa Rintisan Berbasis Teknologi Informasi Di Desa Bantarsari Bogor. ABDINUS: Jurnal Pengabdian Nusantara, 4(1),63–74

Marka, M M., Noor A., Mia A A. (2018). Pengembangan Umkm Madumongso Melalui Manajemen Usaha Dan Legalitas Usaha. ABDIMAS. Vol. 22 No. 2, Desember 2018

Nabilah, L. D., & Andarini, S. (2023). Penyuluhan Tentang Pentingnya Inovasi dan Kemasan dalam Penerapan Digital Marketing di Era Revolusi Industri 4.0 pada UMKM di Desa Ngepoh. Jurnal Pengabdian Masyarakat Sains dan Teknologi, 2(3), 67-77.

Praseptiawan, M., Nugroho, E D., Iqbal A. (2021). Pelatihan Sistem Informasi Desa untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Digital Perangkat Desa Taman Sari. Abdimas Umtas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat LPPM-Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya. Volume: 4 Nomor: 1

Tsoraya, N. D., Khasanah, I. A., Prasadana, J. P., Perawati, S., Asbari, M., Noivitasari, D., & Asnaini, S. W. (2023). Pengenalan Aplikasi Pelayanan Publik Digital “Tangerang Gemilang”. Journal of Community Service and Engagement, 3(1), 40-49.

Widyakto, A., Suryawardana E., Santo, S. (2021). Pendampingan Umkm Kelurahan Gendongan, Kecamatan Tingkir, Kota Salatiga, Melalui Pemasaran Digital. Abdimas. Vol 25, No. 2 (2021): December 2021

Diterbitkan

06-03-2024

Cara Mengutip

Hendayani, R., Salim, D. F., Rizal, N. A. ., & Krisnawati, A. (2024). Pelayanan Digital Kelurahan bagi Pegawai Kelurahan Nyengseret Kota Bandung dan Wawasan Entrepreneurship di Era Digital. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia, 4(2), 301–306. https://doi.org/10.54082/jamsi.1065