Sosialisasi Peningkatan Motivasi Siswa SMKF Ikasari Pekanbaru, Provinsi Riau untuk Melanjutkan Studi ke Program Studi D-III Teknik Kimia Universitas Riau
DOI:
https://doi.org/10.54082/jamsi.1724Kata Kunci:
Melanjutkan Studi, Motivasi Siswa, SMKF Ikasari, Sosialisasi, Teknik KimiaAbstrak
Kegiatan peningkatan motivasi untuk melanjutkan studi bagi siswa SMKF Ikasari Pekanbaru, Provinsi Riau, melibatkan tim pengabdian kepada masyarakat dari Program Studi D-III Teknik Kimia Universitas Riau. Kegiatan ini terdiri tiga tahapan, yaitu persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Tahapan persiapan kegiatan meliputi pembentukan tim pengabdian kepada masyarakat, identifikasi masalah, dan penyusunan materi. Tahap pelaksanaan kegiatan meliputi pre-test dan sosialisasi secara langsung. Hasil pre-test menunjukan mayoritas siswa memiliki keinginan melanjutkan studi di perguruan tinggi, namun belum memiliki pilihan yang pasti. Melalui kegiatan ini terjadi peningkatan signifikan pada minat siswa terhadap Program Studi D-III Teknik Kimia Universitas Riau. Hasil post-test menunjukkan 87% siswa tertarik pada program studi D-III Teknik Kimia, dengan 55% di antaranya berencana melanjutkan studi. Kegiatan sosialisasi juga efektif, dengan 50% peserta mendapat informasi terkait program studi secara rinci. Daya tarik program, seperti peluang kerja (85%), testimoni (23%), dan peluang beasiswa (12%), memperkuat minat siswa. Dampak kegiatan ini terlihat dari peningkatan pemahaman siswa tentang peluang studi lanjut, serta peningkatan keterlibatan sekolah dalam mendukung siswa melanjutkan pendidikan tinggi. Secara keseluruhan, kegiatan ini berhasil meningkatkan motivasi dan semangat siswa untuk melanjutkan studi, terutama di Program Studi D-III Teknik Kimia Universitas Riau, serta memberikan pemahaman yang lebih baik tentang potensi karier dan peluang kerja maupun melanjutkan studi setelah lulus.
Referensi
Ariyanti, Y., & Bowo, P.A. (2018). Pengaruh Prakerin, Status Sosial Ekonomi Keluarga, dan Efikasi Diri terhadap Kesiapan Kerja. Economics Education Analysis Journal, 7(2), 671-687.
Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Pendidikan Vokasi Bidang Mesin dan Teknik Industri (BBPPMPV-BMTI). (2023). BMW dan Lulusan SMK 2023, Rekam Jejak menuju Kesuksesan. https://bbppmpvbmti.kemdikbud.go.id/main/2023/10/04/bmw-dan-lulusan-smk-2023-rekam-jejak-menuju-kesuksesan/ diakses pada 11 April 2024.
Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. (2023). Dana Padanan Memacu Teaching Factory Mendunia. https://vokasi.kemdikbud.go.id/read/b/dana-padanan-memacu-teaching-factory-mendunia diakses pada 13 April 2024.
Febriana, W., Desyanti., & Sari, F. (2022). Peningkatan Keterampilan Siswa Jurusan Teknik Kimia SMK Taruna Persada Dumai Berbasis Teknologi Informasi. Masyarakat Berdaya dan Inovasi, 3(1), 47-52.
Ilmoe, J. (1984). Motivasi Melanjutkan Studi Siswa SMTA di DIY. Laporan Penelitian. Yogyakarta: FIP IKIP Yogyakarta.
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. (2021). SMK Pusat Keunggulan Upaya Menjawab Tantangan Kebutuhan Dunia Kerja. https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2021/03/smk-pusat-keunggulan-upaya-menjawab-tantangan-kebutuhan-dunia-kerja diakses pada 11 April 2024.
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. (2022). Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 48 Tahun 2022 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri.
Kementerian Perindustrian Republik Indonesia. (2023). https://siva.kemenperin.go.id/front/news/6-jurusan-vokasi-favorit-di-kemenperin diakses pada 25 Januari 2024.
Lubis, I. A. (2018). Strategi Promosi dalam Peningkatan Jumlah Mahasiswa Baru Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Mataram. Jurnal Ulul Albab, 22(2), 82-88.
Putriatama, E., Patmantara, S., & Sugandi, R.M. (2016). Kontribusi Pengalaman Prakerin, Wawasan Dunia Kerja dan Kompetensi Kejuruan melalui Employability Skill serta Dampaknya terhadap Kesiapan Kerja Lulusan SMK Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan di Probolinggo. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 1(8), 1544-1554.
Rahman, S. (2022, January). Pentingnya motivasi belajar dalam meningkatkan hasil belajar. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Dasar Universitas Negeri Gorontalo, 289-302.
Rahmawati, Y. (2015). Pengaruh kondisi ekonomi orang tua, lingkungan sekolah, dan prestasi belajar terhadap minat melanjutkan pendidikan tinggi. Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK), 3(2): 1-9.
Sari, M., & Khairuddin, K. (2024). Mekanisme perencanaan studi lanjut siswa madrasah aliyah swasta persiapan Medan. Jurnal EDUCATIO: Jurnal Pendidikan Indonesia, 10(2), 40-55.
Setiawan, R. (2018). Minat Siswa SMK Melanjutkan Studi ke Perguruan Tinggi pada Siswa Kelas XII Jurusan Akuntansi SMK Dharma Putera Banjarmasin. JIEB: Jurnal Ilmiah Ekonomi Bisnis. 4(2): 176-190.
Undang-undang Nasional Nomor 20 Tahun 2003 tentang sistem Pendidikan Nasional.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2025 Nurfatihayati Nurfatihayati, Cory Dian Al'farisi, Yelmida Azis, Anisa Mutamima, Syamsu Herman, Panca Setia Utama, Ahmad Fadli, Sunarno Sunarno, Alltop Amri Ya Habib, Suhendri Suhendri, Deffa Akbar Aulia, Fachri Fachri

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.