Pelatihan Pembuatan Nugget Ikan Tongkol Jakandor sebagai Bentuk Inovasi untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Desa Kuala Peudawa Puntong Kecamatan Idi Rayeuk Kabupaten Aceh Timur

Penulis

  • Muhammad Baihaki Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra, Indonesia
  • Leni Novita Sari Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra, Indonesia
  • Ayu Irawati Sidabutar Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra, Indonesia
  • Ega Al Ridha Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra, Indonesia
  • Nova Purnama Lisa Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra, Indonesia
  • Meilandy Purwandito Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra, Indonesia
  • Nina Fahriana Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54082/jamsi.244

Kata Kunci:

Ikan Tongkol, Kecamatan Idi Rayeuk, Nugget, Produk

Abstrak

Ikan tongkol merupakan salah satu komoditas perikanan andalan dari perairan Indonesia yang menjadi primadona, serta memiliki kandungan gizi protein yang tinggi dan kaya akan asam lemak omega 3. Desa Kuala Peudawa Puntong ialah tempat tinggalnya para nelayan yang melaut setiap hari, mereka membawa pulang berbagai macam ikan, salah satunya ikan tongkol yang melimpah. Namun, pemanfaatan menjadi produk olahan kurang dilakukan secara optimal. Tujuan dari program kerja tersebut adalah melatih masyarakat dalam mengolah ikan tongkol menjadi nugget, bahkan dapat menjual produk nugget ikan tongkol sehingga dari penjualan tersebut dapat membantu perekenomian warga setempat, serta membantu meningkatkan kemampuan kewirausahaan di kalangan masyarakat yang mampu, handal, dan unggul. Pendekatan yang dilakukan untuk menawarkan solusi atas permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat Desa Kuala Peudawa Puntong adalah memberikan pelatihan dan peningkatan pengetahuan dan penyusunan strategi pemasaran yang tepat dengan menggunakan ikan tongkol sebagai produk untuk berwirausaha. Penduduk desa juga sangat berantusias mengikuti sosialisasi ini dan mendapat respon positif atas kegiatan yang dilakukan. Berdasarkan hasil sosialisasi tersebut, diharapkan bagi masyarakat Desa Kuala Peudawa Puntong dapat mengolah ikan tongkol menjadi sebuah produk yang dapat dijual dengan nilai tinggi guna meningkatkan perekonomian desa setempat.

Referensi

Abdullah, R., Puspitaningsih, A., Halu, U., Manajemen, P. S., Ekonomi, F., Buton, U. M., Author, C., Abdullah, R., Manajemen, P. S., Ekonomi, F., & Buton, M. (n.d.). PELATIHAN PEMBUATAN NUGGET IKAN , GUNA MENINGKATKAN PENDAPATAN NELAYAN PESISIR. 2666, 297–298.

Hidayat, F., Nurman, S., Yulia, R., & Ermaya, D. (2019). Pelatihan Pembuatan Nugget Dengan Penambahan Sayuran Di Panti Asuhan Yayasan Islam Media Kasih Banda Aceh. BAKTIMAS : Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 1(3), 141. https://doi.org/10.32672/btm.v1i3.1425

Kasim, F., Tuli, M., & Paramata, A. R. (2019). Inovasi Olahan Pangan Bagi Masyarakat Desa Omuto Kec Biau Kabupaten Gorontalo Utara. Jurnal Sibermas (Sinergi Pemberdayaan Masyarakat), 8(1), 32–42. https://doi.org/10.37905/sibermas.v8i1.7699

Kresnasari, D., Mustikasari, D., & Kurniawati, A. (2019). Pembuatan Nugget Ikan (Fish Nugget) Sebagai Salah Satu Usaha Deferensiasi Pengolahan Ikan Di Sekolah Alam Banyu Belik. Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 42. https://doi.org/10.32503/cendekia.v1i2.589

Pengabdian, J., Masyarakat, K., Nizar, R., Siswati, L., Ariyanto, A., Agribisnis, S., Pertanian, F., & Kuning, U. L. (2021). Pemberdayaan Kelompok Arisan Ibu-Ibu Perumahan Lancang Kuning Melalui Pelatihan Pembuatan Nugget Jantung Pisang. 5(6), 1603–1610.

Pusat, B., Kab, S., Timur, A., Statistics, B. P. S., Aceh, O. F., & Regency, T. (n.d.). Idi rayeuk.

Putra, I. K., & Asrianty. (2019). Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pengembangan Produk Olahan Ikan. Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 1(1), 1. http://promkes.kemkes.go.id/content/?p=1668

Ruhibnur, R., Ketapang, P., & Ketapang, P. (2016). Nugget Dan Kerupuk Ikan Tongkol Sebagai Alternatif Usaha Untuk Meningkatkan Pendapatan Masyarakat. Agromix, 7(1). https://doi.org/10.35891/agx.v7i1.706

Sumiati, T. (2008). Terhadap Mutu Cerna Protein Ikan Mujair (Tilapia mossambica). In 2008.

Wilayah, M., Benda, K., & Selatan, T. (2021). Pelatihan Pembuatan Nugget Singkong Pada. 01, 32–45.

Wiyanto, W. (2019). Pelatihan Pembutan Nugget Jambu Mete bagi Ibu-Ibu PKK Desa Tegalmulyo Kecamatan Kragan Kabupaten Rembang. E-Dimas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 10(1), 11. https://doi.org/10.26877/e-dimas.v10i1.1844

Diterbitkan

29-01-2022

Cara Mengutip

Baihaki, M., Sari, L. N. ., Sidabutar, A. I. ., Ridha, E. A. ., Lisa, N. P. ., Purwandito, M. ., & Fahriana, N. . (2022). Pelatihan Pembuatan Nugget Ikan Tongkol Jakandor sebagai Bentuk Inovasi untuk Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Desa Kuala Peudawa Puntong Kecamatan Idi Rayeuk Kabupaten Aceh Timur. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia, 2(1), 349–354. https://doi.org/10.54082/jamsi.244