Permainan Sains Menggunakan Bahan Sederhana bagi Siswa/i SMP Negeri II Koko Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU

Penulis

  • Noviana Obenu Program Studi Kimia, Fakultas Pertanian, Universitas Timor, Indonesia
  • Janrigo Klaumegio Mere Program Studi Kimia, Fakultas Pertanian, Universitas Timor, Indonesia
  • Gebhardus D. Gelyaman Program Studi Kimia, Fakultas Pertanian, Universitas Timor, Indonesia
  • Emilia Juliyanti Bria Program Studi Biologi, Fakultas Pertanian, Universitas Timor, Indonesia
  • Yoseph Satrio Akoit Program Studi Kimia, Fakultas Pertanian, Universitas Timor, Indonesia
  • Patrisius Maryanto Bria Program Studi Kimia, Fakultas Pertanian, Universitas Timor, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54082/jamsi.506

Kata Kunci:

Demonstrasi Sains, Kreativitas, Reaksi Kimia

Abstrak

Pendidikan yang baik adalah pendidikan yang dapat meningkatkan daya literasi, daya belajar, inovasi dan kreatifitas siswa. Salah satu cara dalam penyampaian proses belajar mengajar yang lebih optimal adalah dengan penyiapan media belajar yang menarik. Media belajar dapat dilakukan dengan pertunjukkan permaianan sains. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan di SMP Negeri II Koko dengan dihadiri siswa/I kelas VII, VIII, dan IX. Materi pengabdian berupa permainan sains berupa Pesan rahasia, Magnet listrik, Peristiwa melayang tenggelam dan terapung, Gunung meletus dan Listrik buah. Kegiatan permainan atau demonstrasi sains ini dilakukan untuk memperkenalkan kepada siswa-siswi pembelajaran sains yang lebih menarik. Kegiatan ini dilaksanakan dengan metode pertunjukkan, ceramah dan diskusi. Dapat disimpulkan bahwa siswa – siswi berinteraksi secara aktif, tidak kaku, penuh semangat ditandai dengan banyaknya pertanyaan yang muncul, dan siswa sangat antusias dalam menjawab pertanyaan yang diberikan oleh tim pengabdi serta tingginya minat siswa untuk terlibat di dalam praktik demonstrasi sains.

Referensi

Anwar Yunita Arian Sani, Sukib, Mutiah, Jackson Siahaan, S. W. A. I. (2018). DEMONSTRASI MENGGUNAKAN BAHAN SEDERHANA UNTUK MENGENALKAN REAKSI KIMIA PADA SISWA SEKOLAH DASAR Yunita. Jurnal Pendidikan Dan Pengabdian Masyarakat, 1(2 Agustus), 1–23.

Erlinda. (2017). Erlinda – Penerapan Metode Demonstrasi Dapat Meningkatkan …. 3(3), 585–594.

Fauziyah, T. A., & Isnawati. (2017). Pengembangan Media Permainan Sains Quartet untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Keterampilan Berkomunikasi. E-Journal Unesa, 05(02), 131–137.

Kolo, S. M. D., Kedang, Y. I., Kolo, M. M., Presson, J., Korbafo, E., Edi, E., Oebenu, N. M., & Seran, R. (2019). Permainan Sains Bagi Siswa-Siswi Sekolah Smp Swasta Gita Surya Dan Sma Negeri 1 Eban Kecamatan Miomafo Barat Kabupaten Timor Tengah Utara. Bakti Cendana, 2(1), 13–22. https://doi.org/10.32938/bc.v2i1.97

Leni, M. (2016). Manajemen Laboratorium Kimia. Manajer Pendidikan, Volume 10,(7), 374–380. http://staff.uny.ac.id/dosen/das-salirawati-msi-dr

Lintang, C. R., & Parmin. (2015). PENGEMBANGAN MEDIA MONOPOLI SMART SCIENCE SERI INTERAKSI MAKHLUK HIDUP DENGAN LINGKUNGAN BERPENDEKATAN SAINTIFIK PADA SISWA SMP Rahajeng. Unnes Science Education Journal, 4(2), 1–7.

Mirdayanti, R., & Wardani, S. (2019). Pelatihan Super Creative Teacher dalam Pemanfaatan Software Interaktif Berbasis PhET Simulation pada Guru Mafia (Matematika Fisika dan Kimia) di Madrasah Aliyah Negeri 3 Banda Aceh. BAKTIMAS : Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 1(2), 77. https://doi.org/10.32672/btm.v1i2.1359

Sila, V. U. R., Manlea, H., & Kolo, S. M. D. (2018). Pengenalan Permainan Sains Bagi Siswa SDK Tes Kecamatan Bikomi Utara,Timor Tengah Utara. Bakti Cendana, 1(1), 11–18. https://doi.org/10.32938/bc.v1i1.13

Susanti, N. (2018). Upaya Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran IPA Materi Gaya Magnet Melalui Penerapan Metode Demontrasi. Jurnal Pendidikan Sosial, Sains,Dan Humaniora (SG-JPSSH), 4(3), 753–765.

Diterbitkan

08-11-2022

Cara Mengutip

Obenu, N., Mere, J. K., Gelyaman, G. D., Bria, E. J., Akoit, Y. S., & Bria, P. M. (2022). Permainan Sains Menggunakan Bahan Sederhana bagi Siswa/i SMP Negeri II Koko Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia, 2(6), 1857–1862. https://doi.org/10.54082/jamsi.506