Pelatihan Digitalisasi dalam Pemasaran dan Pengembangan Produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah guna Meningkatkan Pendapatan Masyarakat di Desa Sidodadi Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran

Penulis

  • Goestyari Kurnia Amantha Jurusan Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Lampung, Indonesia
  • Putri Rahmaini Jurusan Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Lampung, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.54082/jamsi.1194

Kata Kunci:

Digitalisasi, Pemasaran, Pengembangan, UMKM

Abstrak

Kemajuan teknologi di era globalisasi sudah tidak bisa dihindari lagi, menyentuh hampir disetiap sisi kehidupan. Sebagai negara berkembang tentunya Indonesia merasakan hal yang serupa, pergeseran pasar-pasar konvensional menjadi pasar modern bahkan pasar digital. Sayangnya masih banyak masyarakat Indonesia yang mengalami kesulitan dalam menghadapi kemajuan tersebut sehingga tertinggal dan tidak mampu berkembang. UMKM merupakan salah satu yang terdampak, dengan skala yang masih kecil maka jika tidak mampu bersaing akan kalah dengan produk sejenis, maupun produk luar yang mampu mengembangkan pemasaran dan produknya sesuai permintaan konsumen. Pelatihan Digitalisasi Pemasaran dan Pengembangan Produk UMKM merupakan upaya pengabdian kami kepada masyarakat untuk dapat membantu para pelaku usaha dalam meningkatkan pendapatan dan memperoleh kesejahteraan dan kemandirian finansial.  Menurut Data Tahun 2023 Kabupaten Pesawaran tercatat memiliki 43.000 lebih UMKM yang salah satu diantaranya kelompok usaha Pengolahan Kerupuk yang berlokasi di Desa Sidodadi Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran. Hasil kegiatan PKM menunjukkan perubahan yang signifikan dimana pemahaman dan pengetahuan masyarakat tentang digitalisasi meningkat yang awalnya hanya 45% menjadi 70% diakhir kegiatan. Saat ini kelompok usaha pengolahan kerupuk sudah memiliki social media, memiliki marketplace penjualan online dan memiliki media partner layanan pesan antar online sehingga berimplikasi pada perluasan pemasaran dan pengembangan produk UMKM.

Referensi

Andam, D. S. (2024). Pelatihan Pengelolaan Keuangan Berbasis Ramah Lingkungan untuk Keberlanjutan Usaha UMKM Nasabah PNM Mekaar. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia (JAMSI), 4(3), 639–646.

Angeline, Allister, D., Gunawan, L. L., & Prianto, Y. (2022). Pengembangan Umkm Digital Sebagai Upaya Ketahanan Bisnis Pasca Pandemi Covid-19. Prosiding Serina IV, 1, 85–92.

Febrianto, M. F. R. (2019). Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (Umkm) Melalui Program Kredit Usaha Rakyat (Kur) Di Kecamatan Talang Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan. Program Studi Pembangunan Ekonomi Dan Pemberdayaan, 7(1), 1–13.

Hajawiyah, A., Hidayat, B., & Widyastuti, A. (2022). Peningkatan Digitalisasi UMKM Desa Sumber Pasca Pandemi Covid-19. Jurnal Abdimas, 26(2), 154–159. https://doi.org/10.15294/abdimas.v26i2.39331

Hamami, M. F., Herison, A., Prasetya, D. B., Si, S., & Eng, M. (2016). PESAWARAN.

Irianto, H., Viesta, A. Dela, Nugroho, A. T., Wahyuni, T., Prabowo, W. C., Hamid, I. N., Anufah, T. N., Permatasari, H. I., Salsabila, A., Sofyana, S., & Hardiyanti, F. Y. (2023). Digitalisasi UMKM sebagai Upaya Peningkatan Pemasaran dan Penjualan Online di Desa Tengklik. Journal of Cooperative, Small and Medium Enterprise Development, 1(2), 60. https://doi.org/10.20961/cosmed.v1i2.66865

Octavina, L. A., & Rita, M. R. (2021). Digitalisasi umkm, literasi keuangan, dan kinerja keuangan: Studi pada masa pandemi Covid-19. STIE Perbanas Press 2021, 11, 73–92. https://doi.org/10.14414/jbb.v11i1.2552

Nasution, Arman Hakim, dkk. 2000. Membangun spirit entrepreneur Muda Indonesia. Jakarta: Elex Media

Rosidi (2009) Peluang dibidang kewirausahaan, Cetakan ke empat, Jakarta: Penerbit Salemba Empat

Suryana (2005) Pengembangan Agroindustri melalui penelitian pengembangan Produk yang intensif dan berkesinambungan dalam Jurnal Agro Ekonomi Vol.7 Juni 2000

Undang-undang No.11 Tahun 2008 tentang Informasi & Transaksi Elektronik (UU ITE) Sari, Elsi Kartika, dkk, 2008.Hukum dalam Ekonomi. Jakarta: PT Gramedia Widiasarana Indonesia.

Diterbitkan

11-06-2024

Cara Mengutip

Amantha, G. K., & Rahmaini, P. (2024). Pelatihan Digitalisasi dalam Pemasaran dan Pengembangan Produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah guna Meningkatkan Pendapatan Masyarakat di Desa Sidodadi Kecamatan Way Lima Kabupaten Pesawaran. Jurnal Abdi Masyarakat Indonesia, 4(4), 813–822. https://doi.org/10.54082/jamsi.1194